SDK PENABUR CIREBON, 5 November 2024 - SDK PENABUR Cirebon melaksanakan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) gelombang 3 pada 4-5 November 2024. Sebanyak 30 siswa kelas V mengikuti kegiatan ini yang bertujuan untuk mengevaluasi kemampuan akademik dan aspek karakter.
Pada hari pertama, Senin, 4 November 2024, siswa mengerjakan tes literasi serta survei karakter. Tes literasi menilai kemampuan membaca dan pemahaman, sementara survei karakter memberikan gambaran sikap dan nilai yang dimiliki siswa. Hari kedua, Selasa, 5 November 2024, siswa melanjutkan dengan tes numerasi dan survei lingkungan belajar. Tes numerasi menilai pemahaman matematika, sedangkan survei lingkungan belajar mengukur kenyamanan dan dukungan di lingkungan sekolah.
Selama siswa mengerjakan asesmen, siswa diawasi oleh Guru dari SDN Kebon Baru 4, Ibu Nur Intan, S.Pd. sebagai pengawas ANBK SDK PENABUR Cirebon. Kepala Sekolah SDK PENABUR Cirebon menyampaikan bahwa asesmen ini diharapkan dapat membantu sekolah mengidentifikasi kekuatan dan kebutuhan belajar siswa, sehingga pembelajaran di masa depan dapat lebih efektif dan sesuai dengan perkembangan siswa. Melalui partisipasi ANBK ini, SDK PENABUR Cirebon mendukung upaya pemerintah dalam meningkatkan kualitas pendidikan, khususnya dalam literasi, numerasi, serta pembentukan karakter siswa yang tangguh dan kompeten.